Restoran Lampoh Resmi Dibuka di Bintaro dengan Sukses!

Bintaro, 7 Juli 2024 – Restoran Lampoh dengan bangga mengumumkan pembukaan resminya di Bintaro. Setelah sukses dengan soft opening pada tanggal 4 Juli, acara grand opening yang digelar pada 7 Juli 2024 berlangsung meriah dan penuh antusiasme. 

Sebagai salah satu restoran yang dinantikan kehadirannya, Lampoh membawa nuansa kuliner khas Aceh ke tengah-tengah masyarakat Jabodetabek, khususnya warga Bintaro.

Acara grand opening yang dimulai pukul 3 sore hingga 7 malam ini dihadiri oleh banyak tamu dari berbagai kalangan. Sebagian besar tamu merupakan warga Aceh yang tinggal di Jabodetabek, memberikan sentuhan kultural yang hangat dan akrab. 

Komunitas food blogger Indonesia juga diundang ke acara ini dan alhamdulillah bisa turut hadir memberikan dukungan. Bahkan, sejumlah pejabat daerah, pelawak Miing, serta penyanyi Tompi turut hadir, menambah semarak dan meriah suasana acara.

Di acara pembukaannya ini, Lampoh menyajikan berbagai hidangan khas Aceh yang autentik sebagai suguhan, seperti nasi gurih, ayam tangkap, dan beragam olahan bebek, ikan, serta kambing. 

Tak ketinggalan, kue Timphan khas Aceh yang lezat juga tersedia untuk dinikmati. Semua hidangan disajikan dengan cita rasa yang khas dan autentik, membuat setiap gigitan terasa seperti membawa kita ke Aceh.

Lampoh tidak hanya menawarkan makanan yang lezat, tetapi juga tempat yang sangat estetik dan fotogenik. Restoran ini terdiri dari dua lantai dengan berbagai sudut yang menarik untuk berfoto. Desain interior yang modern dengan sentuhan tradisional Aceh memberikan suasana yang nyaman dan memanjakan mata. 

Fasilitas yang tersedia meliputi musola yang nyaman, toilet yang estetik, serta area parkir yang cukup luas. Dining area terdiri dari indoor, semi outdoor, dan outdoor, memberikan pilihan suasana yang berbeda untuk pengunjung.

Menurut Pak Trisno, manager restoran, menu di Lampoh Bintaro serupa dengan menu di Lampoh BSD, namun ada tambahan menu baru seperti Sate Matang khas Aceh, Mie Aceh Tenderloin, Mie Aceh Saikoro, minuman rempah, dan BBQ Ribs Smokey. Inovasi menu ini diharapkan dapat menambah daya tarik restoran dan memberikan variasi pilihan bagi pelanggan. Restoran ini juga akan buka setiap hari mulai pukul 8 pagi untuk menyajikan berbagai menu sarapan, memberikan opsi kuliner yang lebih luas bagi warga sekitar.


Restoran Lampoh Bintaro berlokasi di Jalan Bintaro Utama 3A No. 1 Blok DD-15 Pondok Karya Bintaro Tangsel, sebuah lokasi yang strategis dan mudah dijangkau. 

Dengan berbagai hidangan khas Aceh yang autentik dan tempat yang estetik, Lampoh Bintaro siap menjadi destinasi kuliner favorit di Bintaro.



 

Membuka restoran baru di tengah persaingan industri kuliner yang ketat bukanlah tugas yang mudah, namun Lampoh berhasil mencuri perhatian dengan keunikan dan kualitasnya. 

Melalui hidangan yang disajikan dengan penuh cinta dan tempat yang dirancang dengan baik, Lampoh Bintaro menawarkan pengalaman kuliner yang tak terlupakan. 

Jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Restoran Lampoh Bintaro dan menikmati kelezatan kuliner khas Aceh serta suasana estetik yang memanjakan mata. Bagi Anda yang ingin merasakan pengalaman kuliner yang berbeda dan otentik, Lampoh Bintaro adalah tempat yang tepat.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:

Restoran Lampoh Bintaro

Jl. Bintaro Utama 3A No. 1 Blok DD-15 Pondok Karya Bintaro Tangsel

Segera rencanakan kunjungan Anda dan rasakan sendiri kenikmatan kuliner khas Aceh di Restoran Lampoh Bintaro. Selamat menikmati!

Foto lainnya: 



Untuk menyaksikan suasana saat grand opening, serta info lebih lengkap mengenai Lampoh Bintaro dapat ditonton pada video Reels yang dimuat di IG @foodbloggeridcommunity berikut ini:

Tempat berkumpul para food blogger Indonesia.

Share this

Previous
Next Post »

3 komentar

  1. Wah info makanan Aceh di Resto Lampoh menarik banget ini, jadi bisa merasakan kelezatan kuliner Aceh bagi orang luar Aceh dan gak perlu jauh jauh ke Aceh karena sudah ada di Resto Lampoh

    BalasHapus
  2. Semenjak pulang dari kunjungan ke Aceh beberapa bulan yang lalu, saya jadi suka masakan Aceh, khususnya nasi goreng dan ayam tangkap. Sempat mengunjungi beberapa restoran yang sudah jadi legenda di Aceh dan itu semua sangat menggugah selera. MashaAllah, masakan kaya rempah dan bumbu yang menjadi ciri khas Aceh, sekarang sudah merasuk di hati. Semoga suatu saat bisa berkunjung ke Lampoh sembari memanjakan lidah.

    BalasHapus
  3. Aku bukan orang Aceh, tapi Krn menghabiskan waktu 18 THN di Lhokseumawe Aceh Utara, dan 1.5 THN di Banda Aceh, jadi lidahku sudah sangaaaat Aceh sekali 😄😄.

    Makanya kadang kalo ke resto Aceh di JKT, dan icip makanannya, suka kecewa Krn tidak terlalu otentik. At least yg menu2 utama yaa.

    Tapi selalu aja msh cari resto Aceh yg paling mendekati rasanya dengan di Aceh sana.

    Belum coba nih yg lampoh. Lumayan jauh juga dari Rawamangun, tp demi bisa icip2 kuliner Aceh lagi, mau sih kesana. Ajakin suami pas weekend kayaknya 😄

    BalasHapus